30.1.13

Rapat Pengambilan Keputusan Penggunaan Dana




Pada tanggal 30 Januari 2013 pukul 20.00 segenap jajaran pengurus Masjid Al-khairat mengadakan rapat di guna memusyawarakan penggunakan dana masjid yang terkumpul untuk pembangunan TPA/TPQ dan rumah Imam Masjid.

Berbagai argumen dari para peserta rapat yang intinya; mengingat betapa pentingnya pembagunan TPA/TPQ dan tempat tinggal imam di segerahkan disebabkan karena kondisi bangunan lama ini sudah begitu sangat memperihatinkan dan pertimbang lain bahwa proposal yang diajukan yayasan masjid al-khairat ke beberapa instansi masih diharapkan bantuannya terujud.
Ada beberapa instansi memberikan lampu hijau untuk membantu pembanguna seperti yang disampaikan dalam porposal dan itu akan di peruntukan untuk pembangunan phisik masjid yang belum rampung, insaallah.

Dengan petimbangan di atas maka seluruh peserta rapat memutuskan, menyetujui untuk menggunakan dana masjid yang sudah ada untuk menutupi kekurangan biaya pembangunan TPA/TPQ  dan tempat tinggal imam masjid.
Sampai malam tadi alhamdullilah ada terkumpul dana Rp. 3.000.000 (tiga juta rupiah) tunai dan ada beberapa peserta rapat juga menyanggupi untuk menyumbang sekitar Rp. 2.000.000 (dua juta rupiah) dalam tenggang waktu tiga hari kedepan.
Diharapkan seluruh dan yang terkupul sampai dengan hari sabtu tanggal 2 Februari 2013 berjumlah Rp. 7.000.000 (tujuh juta rupiah)
Sehingga dana yang akan di pinjam dari uang kas masjid berjumlah Rp. 5.000.000

Semua peserta rapat berharap bahwa pertengahan bulan pebruari bangunan TPA/TPQ dan tempat tinggal imim tesebut sudah bisa dipergunakan.
Amin ya rabbalalamin.

Terima kasih kepada para penyumbang,
Karyawan PT Global Industries Asia Pacific
Bp Suriyanto, Bp Nasip, Bp. Basok Intang, Bp. N. Wahyudi, Bp Narwo BP. RW/RTdan Bapak/Ibu pemuka masyarakat yang lain yang tidak kami sebut namanya, yang telah mengorbankan banyak waktunya, tenaga, pikiran dan dukungan untuk pembangunan ini.semoga niat baiknya dibalas oleh Allah SWT dengan berkali-kali lipat.
amin ya rabbalamin